Untuk bisa dicantumkan sebagai warisan dunia UNESCO, suatu situs harus memiliki nilai universal yang luar biasa. Ada 10 kriteria sebelum sebuah situs ditetapkan menjadi Warisan Dunia UNESCO.
Kriteria itu di dalamnya diharapkan mengandung ‘mahakarya kejeniusan kreativitas manusia’ dan menunjukkan ‘pertukaran penting nilai-nilai kemanusiaan’.
Saat ini, total ada 1.157 situs yang ditetapkan menjadi Warisan Dunia UNESCO. Uniknya, beberapa negara memiliki puluhan situs warisan dunia UNESCO, bahkan jadi yang terbanyak.
(dhs/wiw)
Sumber: www.cnnindonesia.com